• Beranda
  • Blog
  • PT Bank Kalteng Cabang Tamiang LayangSalurkan Dana CSR Untuk Ketersediaan Air Bersih

PT BANK KALTENG CABANG TAMIANG LAYANGSALURKAN DANA CSR UNTUK KETERSEDIAAN AIR BERSIH

21 Dec 2022

Bank Kalteng Peduli, program CSR dari PT Bank Kalteng ini kembali salurkan bantuan sebagai bentuk komitmen pada masyarakat Kalimantan Tengah. Kali ini dana CSR disalurkan oleh PT Bank Kalteng Cabang Tamiang Layang, untuk membantu pembangunan daerah khususnya di bidang pelayanan air bersih tepatnya Rehabilitasi Truk Tangki Air PDAM dan Meter Air Sambungan Rumah PDAM.

Bantuan senilai Rp373.000.000,- (tiga ratus tujuh puluh tiga juta rupiah) ini ditujukan agar ketersediaan air bersih sebagai kebutuhan mendasar sehari-hari masyarakat di Barito Timur dapat terakomodir dengan efektif.

Secara simbolis, bantuan diserahkan oleh Pemimpin PT Bank Kalteng Cabang Tamiang Layang, Soleman Hakubun kepada Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas didampingi Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh dan Sekda, Panahan Moetar pada Senin, (19/12).

“Berbagai penyaluran bantuan ini menjadi bukti komitmen PT Bank Kalteng pada masyarakat khususnya di Kabupaten Barito Timur. Tentu kita berharap, dukungan PT Bank Kalteng ini dapat semakin memudahkan para penerima program CSR,” ujar Soleman.

Ada pertanyaan?

Silahkan hubungi kami mengenai pertanyaan atau pengaduan anda dan kami akan siap membantu anda Hubungi Kami