• Beranda
  • Blog
  • BANK KALTENG RAIH THE MOST EFFICIENT DAN RELIABLE BANK-INDONESIA BANKING AWARD 2017

BANK KALTENG RAIH THE MOST EFFICIENT DAN RELIABLE BANK-INDONESIA BANKING AWARD 2017

18 Sep 2017

Indonesia Banking School (IBS) bersama Tempo Media Group bekerja sama melakukan riset Indonesia Banking Award 2017, tentang kinerja industri perbankan Indonesia. Riset ini menggunakan data 106 bank konvensional dan 12 bank umum syariah. Bank Kalteng pun menjadi salah satu yang dinilai berprestasi.

Selama beberapa bulan, lebih dari 100 bank dinilai kinerjanya berdasarkan data yang dikumpulkan. Setelah melewati tahap penyaringan data dan melakukan pengolahan, serta verifikasi data terhadap nominasi-nominasi bank terpilih, Bank Kalteng terpilih menjadi salah satu bank yang kinerjanya berprestasi di Indonesia.

Penghargaan Indonesia Banking Award 2017 ditentukan oleh dewan juri yang terdiri dari M. Taufiqurrohman (Direktur Pusat Data dan Analisis TEMPO), Dr. Subarjo Joyosumarto (Chairman Indonesia Banking School), Hendri Saparini (Ekonom), Zaenal Abidin, P.hD (Dosen Indonesia Banking School) dan Dr. Ahmad Adriansyah, S.T., M.Si (Dosen Indonesia Banking School).

Penilaiannya menelisik lebih dalam data NPL (Non-Performing Loan), kinerja, susunan dewan direksi dan komisaris, CAR (Capital Adequacty Ratio), NIM (Net Interest Margin), BOPO (Rasio Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional) dan LDR (Loan to Deposit Ratio) dari bank yang ada.

Bank Kalteng menjadi pemenang Indonesia Banking Award untuk kategori The Most Efficient Bank dan The Most Reliable Bank, bagi BPD dengan Aset di bawah Rp10triliun. Penghargaan ini diterima langsung oleh Direktur Utama Bank Kalteng Yosapatasi di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Rabu (13/9).

Atas penghargaan yang diraih tersebut Dirut Bank Kalteng Yosapatasi, menyampaikan ucapan terima kasih setinggi-tingginya kepada semua pihak yang mendukung majunya Bank Kalteng. Baik pemilik modal yang merupakan Pemerintah Provinsi Kalteng dan 14 Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah, para nasabah, komisaris, direksi dan seluruh karyawan, serta masyarakat Kalteng pada umumnya.

Penghargaan ini menjadi tanggung jawab dan komitmen kepada kami semua selaku pengurus dan kepada seluruh insan Bank Kalteng, agar selalu meningkatkan kinerja serta pelayanannya sebagai dedikasi kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah.

Selain itu, hal ini membuat Bank Kalteng lebih bersemangat lagi dalam menghadapi tantangan tahun-tahun ke depan yang semakin berat. Keberhasilan Bank Kalteng tersebut menjadi kebanggaan bagi seluruh masyarakat Kalteng yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dengan sahamnya dimiliki oleh pemerintah provinsi bersama kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah.

Ada pertanyaan?

Silahkan hubungi kami mengenai pertanyaan atau pengaduan anda dan kami akan siap membantu anda Hubungi Kami